Kisah yang Belum Usai Adakah rindu tercipta tanpa titik temu?Adakah doa yang berakhir sia-sia?Tidak! ...
Tradisi Penghalang Restu (dalam Antologi Cerpen "Bunga, Pusara, dan Dada yang Kerontang)
Agustus 30, 2019
TRADISI PENGHALANG RESTU
oleh: Ayudyah Diwanti
Aku terdiam dengan mata terpejam.
Menyusup ke dalam lorong mesin waktu yang membawa anganku pada masa lalu. Saat itu
bibirku kelu dan tak mampu untuk berucap sesyair kata pun. Aku tertegun dengan
segala janji yang mengalun indah menelusuri lubuk kalbu dalam suasana sendu.
Janji yang telah terungkap oleh sebutir bibir dan disaksikan oleh sepasang mata
sayu karena air mata.
“Akan kupenuhi janjiku,
secepatnya,” ungkapnya
Haru Biru Putih Abu-abu (Antologi Cerpen "Kisah di Sekolah)
Agustus 29, 2019
Haru
Biru Putih Abu-abu
(dalam Antologi Cerpen "Kisah di Sekolah" oleh Jejak Publisher)
Namanya Rizky. Namun,
ia tidak dianggap sebuah rizki oleh kedua orang tuanya sebagaimana namanya.
Rizky merupakan anak terakhir dari tiga bersaudara. Dari segi mental dan
kemampuan, ia memang berbeda dengan kedua kakak laki-lakinya. Ia selalu
dipandang rendah oleh kedua orang tua yang membesarkannya. Alasannya adalah
sudah lima tahun ia mengenyam pendidikan di bangku SMA. Ini tahun terakhir.
Jika tahun ini gagal, maka dapat dipastikan perjuangannya selama di bangku
putih abu-abu akan sia-sia.
“Ayah tidak yakin kamu
bakal lulus. Naik kelas saja dua tahun sekali,” ucap sang ayah ketika sedang
berkumpul di ruang tengah.
Berkarya bersama Hijab (Juara 3 Lomba Cerpen oleh @pashmiraofficial)
Agustus 29, 2019
Berkarya bersama Hijab “Packing selesai!!!” teriakku dengan gembira. “Mau kemana Ay?” tanya sahabat sekamar kos. “Banyuwangi. Ada acara festival kesenian,” jawabku tersenyum Kesenian memang sudah menjadi bagian dari hidupku terutama musik tradisional karawitan Jawa. Awalnya hanya iseng bergabung ke komunitas seni di universitas, namun lama-lama menjadi suka dan akhirnya jatuh cinta. Bagiku setiap manusia yang mau mempelajari budaya tradisional akan terlatih menjadi pribadi...
Aku adalah kata dan kau adalah jeda. Hanya perlu tanda titik untuk berhenti pada satu hati. Jangan ada tanda koma karena hanya akan menggores luka. Cukup titik sebagai intonasi akhir atas kenangan yg akan terukhir. (Ay, 2018) Aku adalah kata dan kau adalah jeda. Hanya perlu tanda titik untuk berhenti pada satu hati. Jangan ada tanda koma karena hanya akan menggores luka. Cukup titik...